Kamis, 12 Juli 2007

Saat Menerima Tugas Baru


Sebagai karyawan yang berdedikasi tinggi, tentu Anda harus selalu siap melaksanakan tugas-tugas dan perintah dari atasan. Termasuk ketika Anda disodori tugas dan tanggung jawab baru. Namun masalahnya, bagaimana jika tugas-tugas Anda selama ini sudah menumpuk? Menolak tugas baru tentu bukan pilihan bijaksana.

Sebagai bawahan yang baik mau nggak mau Anda harus menerima dan mengerjakan tugas baru itu. Terlebih karena atasan Anda sendirilah yang meminta Anda mengerjakannya. Alangkah lebih bijak jika Anda menerimanya. Namun sekedar mengingatkan bahwa Anda juga memiliki tugas yang menumpuk, ada baiknya Anda mengatakan, “Saya siap menerima tugas-tugas ini. Namun saya juga harus siap membagi mana pekerjaan yang harus saya kerjakan lebih dulu dan mana yang kemudian....”

Pernyataan tersebut dapat mengingatkan atasan Anda bahwa di samping tugas baru, Anda pun masih punya tugas lain yang sama-sama harus diselesaikan. Jika bos Anda mendesak agar Anda segera menyelesaikan tugas baru, sodorkan tugas-tugas yang tengah Anda kerjakan dan tandai mana yang mendesak untuk diselesaikan. Jika Atasan Anda memahami tentu dia mau menerimanya.

Namun, seandainya atasan tetap meminta Anda menyelesaikan pekerjaan itu dan tingkat kepentingannya cukup tinggi, Anda harus segera mengerjakannya. Tapi jika Anda tidak mampu memenuhi deadline segera sampaikan masalah Anda. Jangan sekalipun mengatakan, “Saya memang tidak sanggup mengerjakannya, karena sudah begitu banyak tugas yang harus saya selesaikan”. Kalimat ini mengesankan bahwa Anda seorang yang mudah menyerah sekaligus pengeluh.

Lebih baik Anda katakan, “Maaf saya belum bisa memenuhi deadline, karena saya sedang mengerjakan....." Kemudian beritahukan apa saja yang sedang Anda kerjakan. Dengan demikian diharapkan atasan Anda akan mengerti dan memaklumi kesulitan Anda. Tapi janjikan bahwa lain kali Anda akan menyelesaikan pekerjaan tepat waktu. Kalau perlu diskusikan masalah ini lebih jelas. Mintalah saran dan solusi untuk menyelesaikan masalah ini. Bila Anda punya ide, jangan lupa diskusikan juga. Sehingga akan ditemukan kesepakatan dalam menyelesaikan pekerjaan antara Anda dan bos. Selamat bekerja…!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan beri Komentar sehat dan membangun