Jumat, 31 Juli 2009

Mengusir Kebosanan dalam Bekerja

Dewi Arta - Okezone

Foto: Corbis

SEORANG karyawan andal harus mampu memberikan hasil terbaik dalam setiap pekerjaannya. Kuncinya, suasana hati karyawan harus senantiasa tenang.

Kendati demikian, tidak mudah menjaga suasana hati tetap stabil. Terkadang rasa bosan datang dan merusak suasana kerja yang tadinya enak menjadi menyebalkan karena faktor kebosanan.

Menurut artikel yang dilasir Careerbuilder, untuk mengusir kebosanan dalam bekerja, Anda bisa mengikuti beberapa petunjuk di bawah ini:

Mencari udara segar

Bagi mereka yang menghabiskan waktu seharian berada di depan komputer, sebaiknya keluar kantor sebentar untuk menghirup udara segar dan melihat pemandangan. Tentu saja hal ini diharapkan bisa membangun kreativitas yang terhambat dan membuat suasana hati menjadi lebih tenang.

Meluangkan waktu untuk membaca

Meluangkan waktu untuk membaca buku atau sekadar membolak-balikkan lembaran kertas sebuah majalah merupakan salah satu cara menghilangkan kebosanan. Mungkin saja cara ini bisa memberikan inspirasi kepada Anda untuk segera menyelesaikan sederet pekerjaan penting.

Membawa buku-buku favorit

Saat pikiran sedang stagnan, Anda jangan terpaku pada pekerjaan. Anda bisa menyiasatinya dengan membawa buku-buku favorit, seperti novel, cerpen, atau buku-buku nonfiksi lainnya. Alhasil, rasa bosan yang menghinggapi perasaan Anda menjadi hilang seketika.

(tty)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan beri Komentar sehat dan membangun