Sabtu, 10 November 2007

Kerja Oke! Kehidupan Pribadi Jalan Terus!

Amelia Ayu Kinanti - detikHot

Sudah seimbangkah karir dan kehidupan pribadi Anda? Karir boleh melesat tapi kesenangan pribadi juga tak boleh Anda abaikan. Seimbangkan hidup Anda segera!

Banyaknya aktivitas seringkali membuat hidup seseorang tidak seimbang. Ada yang fokus pada dunia kerja dan mengabaikan keluarga, ada juga yang sebaliknya. Tidak perlu mengorbankan hal penting dalam hidup Anda. Semua bisa diatasi.

Di era modern seperti saat ini, mobilitas setiap orang semakin tinggi, hal tersebut disebabkan karena persaingan dalam hidup pun semakin besar. Banyak yang mengorbankan sebagian kehidupan mereka demi mendapatkan kebahagiaan di sisi yang lain. Namun Anda tidak perlu melakukannya, karena hidup bisa diseimbangkan dan Anda dapat menikmati kebahagiaan yang utuh. Ini caranya.

1. Atur hidup Anda setiap harinya. Jika perlu buatlah jadwal kegiatan untuk menuntun kegiatan. Selai itu dengan cara ini Anda bisa fokus pada tujuan tiap-tiap kegiatan.

2. Tulis juga jadwal untuk bersantai disela-sela jadwal kerja. dan sebisa mungkin, bersikaplah disiplin dan tetap ikuti jadwal yang telah
Anda rancang sebelumnya, kecuali ada hal-hal yang sangat darurat.

3. Cari tahu apakah yang Anda kerjakan sesuai dengan penghargaan atau gaji yang didapat. Apakah pengorbanan yang telah Anda lakukan terbayar dengan pantas. Jika tidak ada baiknya untuk mencari kesempatan yang lain.

4. Belajar untuk bilang tidak, baik pada keluarga, teman atau rekan kerja. Jika permintaan mereka diluar jadwal yang telah Anda buat, jangan ragu-ragu untuk menolaknya, kecuali untuk hal yang sangat penting.

5. Jika merasa hidup Anda berantakan karena tidak seimbang, dan tidak ada jalan keluar untuk mengatasinya, ada baiknya unttuk menyewa jasa seseorang yang ahli. Misalnya Anda bekerja dan tidak sempat membersihkan rumah, Anda bisa menyewa pembantu rumah tangga. Atau ketika jam kerja anak Anda tidak ada yang menjaga, hubungi babysitter untuk menemaninya.

Selamat mencoba, dan selamatkan hidup Anda dari ketidakseimbangan! (yla/yla)